Sukses Bikin Festival Horor, Ini Gebrakan Baru Sara Wijayanto

Sukses Bikin Festival Horor, Ini Gebrakan Baru Sara Wijayanto

Gerak News, Jakarta- Artis Sara Wijayanto bersama suaminya, Demian Aditya belum lama ini menggelar festival horor. Bertajuk Horror Festival 2024, acara itu sukses digelar.

Festival horor yang diadakan Sara dan Demian menyajikan beberapa wahana seram serta didukung aneka kuliner. Acara yang diadakan di kawasan BXc Park, Bintaro, Tangerang Selatan selama dua minggu penuh, dari tanggal 18 hingga 31 Oktober 2024 itu sukses dihadiri ribuan pengunjung.

Makin spesial, Horror Festival 2024 menghadirkan sajian musik dengan panggung megah di malam puncaknya. SoulVibe, Juicy Luicy, Nubica, The Titans, Element, D’Masiv, Sara Wijayanto feat. David NOAH, Iwa K, Melanie Subono, hingga band Kotak, turut memeriahkan acara.

Demian Aditya mengaku begitu senang event horor akbarnya mendapat sambutan yang luar biasa. Ia berencana bakal memberikan acara itu setiap tahunnya.

“Ya alhamdulillah acaranya sukses, pengunjungnya antusias, ramai, dan ini bakalan insyaallah diadain setiap tahun, lebih besar dan lebih inovatif. Akan selalu ada kejutan di horor festival selanjutnya. Sampai ketemu di Horror Festival 2025 yang akan lebih seru, lebih besar, dan lebih inovatif,” ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (4/11/2024).

Dari Horror Festival 2024, Sara Wijayanto memberikan gebrakan lain. Sebab ia kembali bermusik sekaligus menjadi awal lahirnya label DiaryMusikSara.

Sara hadir dengan single Mimpi. Bergenre pop, ia berkolaborasi dengan David NOAH untuk proyek tersebut.

“Lagu Mimpi ini aku buat bersama David NOAH, liriknya dari aku. Senang banget ngelihat antusias penonton pas aku nyanyi tadi,” katanya.

Sara Wijayanto juga mengatakan bakal mencoba serius bernyanyi. Sebelumnya ia kerap meramaikan dunia film dan konten YouTube.

“Doain ya dan ditunggu saja nanti karya-karya aku,” tuturnya.

Redaksi Gerak News

CATEGORIES
TAGS
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus (0 )
Aktifkan Notifikasi Berita Terbaru? Aktifkan Tidak